Pages

Labels

Jumat, 01 Maret 2013

Proyek Fisika 2013



Laporan Proyek Fisika
“Pukul Paku”
Rifki Fajar Hadiawan & M. Sani Kantaprawira
8 Strive

Bahan-Bahan :
1.       Sepotong kayu
2.       4 buah paku
3.       2 buah karet gelang yang diputuskan
4.       Sendok

Cara Membuat :
1.       Bersihkan potongan kayu. Bentuk kayu menjadi persegi panjang.
2.       Tancapkan 4 buah paku panjang di keempat sudut pada kayu.
3.       Ikatkan kedua ujung karet gelang yang sudah diputuskan ke 2 paku yang berada di sisi yang sama, sehingga membuat sebuah garis memanjang. Lakukan hal yang sama dengan sisi sebelahnya.
4.       Pukul Paku sudah siap dimainkan.

Cara Menggunakan :
1.       Tempatkan sebuah objek (gulungan selotip, penghapus, dll) yang besarannya lebih/sama dengan lebar kayu. Posisikan sedemikian rupa sehingga objek tersebut berada di salah satu sisi lebar.
2.       Mulai pukul-pukul paku yang menancap. Pukulan ini akan menyebabkan objek bergeser dari  ujung ke ujung, disebabkan oleh getaran yang tersampaikan ke karet.

PPS.: Maaf pak Okky, ga pake gambar.

0 komentar:

Posting Komentar